Tips Jitu Agar Artikel Blog Cepat Terindex Mesin Pencarian Google
Artikel anda ingin cepat muncul di mesin pencarian google? lakukan hal ini dalam 1 detik artikel anda akan terindex
Pada kesemapatan kali ini..
Saya akan berbagi tips jitu agar postingan blog cepat diindex oleh google.
Sebagai blogger, kegiatan menulis bukan lagi suatu hal yang asing,
Menulis secara rutin adalah sebagian dari cara untuk meningkatkan pringkat blog anda di mesin pencarian.
Dan pastinya...
Setiap kali Anda menulis artikel pada website..
Anda sangat ingin artikel anda dibaca oleh ribuan bahkan jutaan orang.
Dan bisa menjadi solusi atau pengetahuan bagi mereka.
Di sisi lain,,banyak blogger yang sudah menulis panjang lebar menjelaskan tahap demi tahap suatu cara.
Namuuun,,, Tidak ada yang baca!
Karena artikel tidak terindex oleh google..
Jika hal ini terjadi pada anda pastinya membuat anda frustasi dan selanjutnya akan malas menulis kembali dengan niche yang berbeda.
Google merupakan wadah agar artikel yang anda tulis bisa ditampung dan diberikan pada orang yang mencarinya.
Meski selain googele ada banyak mesin pencarian lainnya, namun disini kita berbicara hal yang pasti dan umum digunakan oleh target audience kita.
Pada mesin pencarian google, ada ribuan atau bahkan jutaan artikel yang sama seperti yang anda tuliskan di blog anda.
Sebagai contoh tulisan saya ini yang berjudul "Cara Agar Artikel Cepat Terindex Google"
Jika anda lihat ke halaman selanjutnya di mesin pencarian google, anda akan menemukan banyak artikel lain yang membahas satu pemabahasan dengan artikel saya.
Pertanyaanya..
Kenapa anda pilih blog saya untuk mencari informasi seputar cara agar artikel lebih cepat diinex google?
Karena artikel saya muncul ketika anda cari dengan kata kunci "agar artikel cepat terindex" jika postingan saya tidak muncul alias tidak diindex google.
Maka tidak mungkin anda hadir di blog saya sekarang.
Dan kenapa Google memberikan artikel pada blog saya kepada anda sebagai pembaca?
Hal ini yang menjadi pokok pembicaraan kita pada kali ini...
Saya akan berikan rahasia jitu agar artikel anda juga diindex google dan muncul di mesin pencarian lebih cepat dari pada yang lain.
Sebetulnya google sendiri sudah memberikan fasilitas yang lengkap untuk penulis, agar postingan mereka dapat diindex oleh robot google.
Namun sebagian orang tidak mengetahui hal ini sehingga artikel yang mereka publish lambat untuk diindex.
Oleh karena itu, saya disini akan memberikan langkah-langkah untuk menggunakan fasilitas yang diberikan google untuk kita sebagai penulis. Guna agar tulisan kita cepat dilisting di SERP.
3 Fasilitas Google Agar Artikel Blog Cepat Terindex
Pada kali ini saya akan mengajak anda untuk memaksimalkan fasilitas-fasilitas yang diberikan google tersbut.
1. Submit URL Blog Anda Ke Webmaster Tool
Hal pertama yang harus anda maksimalkan adalah URL atau tautan blog anda agar ada di list google.
Setiap blog akan terindex dan muncul di mesin pencarian google, namun seperti yang saya katakan bahwa ada banyak blog yang membahas topik yang serupa yang anda bahas.
Hal ini yang akan memicu lamanya proses indexing,,
Oleh karena itu anda harus sedikit lebih gesit agar blog anda lebih awal hadir di mesin pencarian.
Salah satu cara yang efektif adalah dengan menyerahkan atau submit URL blog anda ke google dengan fasilitas Webmaster Tool.
Caranya cukup mudah, silahkan buka halaman berikut
Webmaster Tool
Disini google memberikan dua opsi, penjelasannya sebagai berikut
Domain :
- Sudah termasuk semua URL juga all subdomains. Contoh: m., www. dll)
- Sudah Termasuk semua URL https atau pun http
- Memerlukan Verifikasi DNS di domain anda
URL prefix :
- Hanya URL dengan alamat tertentu
- Hanya URL dengan protocol tertentu. Contoh: HTTP / HTTPS
- Bisa diverifikasi semua metode
Penjelasan selengkapnya bisa anda baca disini
Silahkan pilih salah satu atau bisa juga dilakukan semuanya agar lebih lengkap.
2. Subtmit Sitemaps atau Peta Situs
Sitemap atau bisa dikatakan sebagai daftar isi blog di mata google sangat memiliki peran yang cukup penting.Peta situs pada suatu blog secara default akan terdaftar atau terindex oleh google, lagi-lagi hal ini memerlukan waktu yang cukup lama, sehingga proses index akan terhambat.
Dan pastinya anda harus berusaha lagi untuk memanggil robot google agar lebih cepat mengindex daftar isi pada blog anda.
Agar artikel anda langsing diindex google sesaat setelah anda mempublikasikannya pada blog anda, google meminta agar daftar sitemap pada blog anda diserahkan pada mereka, agar robot peliharaan google bekerja untuk mengindex artikel anda.
Cara submit Sitemap pada google juga sangat mudah, anda tidak perlu mengirimkan berkas-berkas ke kantor google.
Google sendiri sudah memberikan fasilitas ini agar semua blogger menyerahkan peta situs mereka pada google.
Ada pun cara subtim sitemap ke google sebagai berikut:
Akses kembali halaman webmaster tool
Pada halaman webmaster tool anda pilih sitemaps
kemudian tuliskan alamat blog anda sebagai berikut:
https://www.aqilmujahidiin.com/sitemap.xml
atau
https://www.aqilmujahidiin.com/atom.xml
kemudian klik submit
3. Klaim URL Postingan Anda di Google Webmaster
Google Webmaster mengatakan pada akun resmi twitternya:
For normal crawling and indexing, just use a sitemap file. To submit individual URLs, use Fetch as Google. But if you just want to click "recrawl," we're never gonna let you down.
Dari kutipan di atas, bisa kita ketahui bahwa untuk perayapan dan indeks normal cukup menggunakan sitemap.
Artinya dengan menggunakan sitemap saja secara otomatis website dan konten yang ada pada situs Anda akan otomatis di index oleh google namun membutuhkan jangka waktu yang lebih lama dari pada anda melakukan fetching setiap URL postingan anda.
Untuk melakukan submit URL individu seperti halaman atau artikel baru bisa menggunakan Fetch as Google
Jadi setiap Anda memposting atau membuat artikel baru silahkan anda langsung lakukan Fetch as Google ini di Google Search Console.
ada pun langkah Fetch as Google silahkan ikuti tutorialnya di bawah ini.
1. Masuk ke Gooogle Search Console.
2. Dalam webmaster tool anda pilih URL inspection
4. Lalu paste URL artikel anda dan tekan enter pada keyboard
5. Silahkan klik Request Indexing.
Maka robot google akan bekerja untuk mengindex artikel anda.
Kesimpulan:
Sekiranya tiga fasilitas googel yang harus sobat maksimalkan diatas dapat memicu artikel cepat terindex oleh google bot.
Setiap anda membuat artikel baru, ada baiknya jika anda melakukan fetch as google agar proses indexing lebih cepat.
Ada ribuan artikel di google, jadi anda harus bekerja lebih extra agar artikel anda cepat diindex google dari pada yang lain.
Penutup:
Demikian Tips Jitu Agar Artikel Blog Cepat Terindex Mesin Pencarian Google yang dapat saya share semoga dapat membantu.
Jika masih ada yang belum anda pahami, silahkan tuliskan di komentar, atau kirimkan saya email melalui kontak disini
Tags:
seo