10 Daftar Situs Terbaik Untuk Belajar Blog Dari Nol Sampai Mahir
Daftar situs panduan ngeblog terbaik dan terpercaya, bisa jadi rujukan anda untuk belajar ngeblog dari nol dampai mahir
Anda baru terjun di dunia blogging?
ingin belajar lebih dalam tentang tata cara ngeblog yang baik dan benar, tapi bingun belajar dimana?
Jangan hawatir pada kesempatan kali ini saya akan merekomendasikan untuk anda 10 daftar situs kredibel untuk belajar ngeblog baik untuk pemula atau pun yang sudah mahir.
Daftar situs blog untuk belajar ngeblog ini adalah situs langganan saya untuk mengulik ilmu tentang blogging lebih dalam.
Untuk memulai karir di dunia blogging, anda harus punya landasan yang benar agar tidak nyasar di jalan.
Meski ngeblog itu terlihat sederahana dan simpel, namun ada tatacara yang harus anda pahami, ikuti lalu kemudian anda praktikan.
Hanya untuk sekedar menulis di blog, saya kira semua orang pada saat ini sudah bisa membuat blog kemudian menulis artikel.
Karena ngeblog tanpa ilmu tidak akan pernah berhasil, dalam segala hal ada ilmunya yang harus diulik dan dipahami.
Bagi anda yang tertarik ngeblog karena ingin menghasilkan uang, saya jamin tidak akan bisa menghasilkan sepeser pun jika anda tidak memiliki ilmu dasar, bagaimana cara untuk menghasilkan uang dari blog.
Anda ingin menjadi youtuber dengan penghasilan yang cukup besar namun tanpa didasari ilmu untuk menghasilkan uang dari youtube, sampai kapan pun saya jamin anda tidak akan bisa meraup uang dari youtube.
Setiap yang akan dilakukan ada caranya untuk mendapatkannya.
Dan barang siapa yang melakukan suatu hal dengan ilmu yang benar, insyaallah dia akan berhasil mendapatkan apa yang dia inginkan.
Sudaaah ceramahnya yaa..
Lanjut ke topik pembahasan kita hari ini,,,
Nah, bagi anda yang ingin sukses di duni blogging, pada kali ini saya akan merekomendasikan situs blog untuk anda belajar bagaimana cara ngeblog yang baik dan benar agar dapat menghasilkan uang.
Langsung saja kita bahas, berikut ini 10 daftar situs untuk belajar ngeblog:
1. Kompi Ajaib.
Situs yang pertama yang akan saya rekomendasikan untuk anda belajar ngeblog adalah kompiajaib.com.
Kompi ajaib adalah situs blog yang membahas dunia blogging yang sudah memiliki umur yang cukup tua.
Blog kompi ajaib ini di buat Oleh kang Adhy Suryadi pada tanggal 2012-11-12 jika berpacu pada Whois Lookup, hingga saat ini masih exis dan aktif di update oleh adminnya.
Situs ini sudah banyak membuat orang menjadi sukses dalam dunia blog.
Kompi ajaib sudah diakui banyak blogger sukses.
di situs kompi ajaib, semua tentang blogging sudah dibeberkan secara eksplisit, mulai dari ilmu SEO, template blog terbaik dan sebagainya.
Setiap artikelnya yang sangat bermanfaat menjadikan kompi ajaib ada di nominasi pertama situs terbaik yang bisa saya rekomendasikan untuk anda belajar blog.
2. Panduan IM.
Situs Terbaik Untuk Belajar Blog Dari Nol Sampai Mahir yang kedua adalah panduan IM.
Panduan IM adalah situs blog yang membahas bagaimana cara agar artikel anda ada di halaman utama google.
baca: Cara agar artikel cepat terindex google
Pada situs Panduan IM semua hal yang berkaitan tentang SEO sudah dibahas dengan rinci singkat dan padat.
Panduan IM sangat cocok bagi anda yang ingin membangun bisnis di internet.
Panduan IM dibuat oleh kang Darmawan pada 2014-11-01 jika merujuk ke Whois lookup.
situs yang cukup lama berdiri ini sangat cocok untuk ada yang akan dan baru memulai terjun di dunia blog.
3. Blog Dolar
Blog dolar di buar oleh kang Herman Yudiono pada 2009-05-25, blog yang sudah lama berdiri ini sangat cocok untuk anda yang ingin belajar bagaimana cara untuk menghasilkan dolar dari blog.
Dengan artikel yang sangat informatif dan bermnafaat, blog dola patut menjadi salah satu blog favorit anda untuk mulai belajar ngeblog.
Di situs blog dolar dijelaskan bagaimana cara untuk mulai ngeblog dan bagaimana cara untuk mendapatkan uang dari blog.
Nah, untuk anda yang bermabisi mendapatkan uang dari blog, silahkan belajar dari blog dolar bagaimana cara mengahasilkan dolar dari blog.
4. Juragan Cipir
Situs untuk belajar blogging selanjutnya adalah juragan cipir, juragan cipir adalah situs yang dibuat oleh seorang wanita bernama Indri Lidiawati pada 2014-01-11, dan hingga sampai saat ini blog juragan cipir masih aktif dan exis.
Dalam blog ini anda bisa belajar harus dari mana anda mulai ngeblog, apa yang harus anda lakukan untuk menjadi blogger yang sukses.
Selain sebagai situs untuk belajar blogging, juragan cipir juga membuka guest post, yang artinya sobat bisa membuat artikel dan di posting di situs juragan cipir, hal ini sangat cocok untuk anda yang ingin mendapatkan backlink dari situs besar.
5. Klik Mania
situs terbaik untuk belajar blogging selanjutnya adalah klik mani, klik mania ini di buat oleh Kang Gani Sebastian pada tahun 2015 silam.
Dalam situs ini anda bisa belajar bagaimana cara untuk menjadi seorang blogger yang sukses.
disana anda akan mendapatkan artikel yang sangat bermanfaat, mulai dari bisnis online, panduan SEO dan lain sebagainya,
Nah, bagi anda yang ingin sukses juga di duni blog, silahkan belajar di situs klik mania
6. Arlina Design
Anda ingin menyulap tampilan blog anda menjadi keren?
Silahkan belajar di blog arlina design..
Di blog arlina design anda akan menemukan banyak tutorial blogger yang sangat luar biasa, blog arlina design ini di buat pada tahun 2012.
Selain membahas dunia blogging, arlina design juga menyediakan template gratis dan premium untuk anda gunakan di blog anda.
Blog arlina design merupakan salah satu blog favorit saya untuk mendesign ulang template blog saya sendiri.
Dari blog arlina design anda bisa belajar banyak hal mulai dari css, Html, panduan SEO dan sebagainya.
situs yang satu ini sudah sangat dikenal banyak blogger mulai dari newbie dan para mastah.
Untuk anda yan barus mulai berkarir di dunia blogging saya sangat merekomendasikan agar belajar blogging di situs arlina design ini.
7. Bung Franki
Situs selanjutnya untuk belajar ngeblog adalah bungfranki.com, situs ini adalah situs pribadi yang dibangun oleh Kang Al Franki Ibrahim sejak tahun 2013.
Dalam blog ini juga anda bisa belajar bagaimana menata template anda agar lebih rapih dan di sukai oleh google.
Selain itu juga anda bisa menyicipi berbagai macam template keren yang dibuat oleh bung Franki ini.
8. Contoh Blog
Contoh Blog adalah situs yang dapat memandu belajar Blogging untuk Pemula, disitus contoh blog anda dapat belajar banyak hal mulai dari SEO, Adsense, design template dan sebagainya.
Blog ini sudah cukup lama berdiri dari sejak tahun 2015 silam, blog ini sangat cocok untuk anda yang benar-benar pemula dalam dunia blogging.
9. Mas Sugeng.
Siapa yang tidak kenal dengan blog personal yang satu ini, salah satu situ tua yang menjadi rujukan saya dalam ngeblog.
Mas Sugeng terkenal karena blognya yang banyak sekali menyajikan pengalaman tentang dunia blogging, internet marketing dan SEO, yang sangat cocok untuk anda jika ingin mempelajari dunia blog.
Template buatan Mas Sugeng sangat laris sekali banyak dibeli oleh para blogger indonesia.
Saya tidak meragukan lagi blog mas sugeng ini dan anda juga bisa belajar dari blog mas sugeng bagaimana cara suskes menjadi blogger.
10. Portal Uang
Situs untuk belajar blogging selanjutnya dan yang terakhir yang dapat saya rekomendasikan untuk anda adalah portal uang.
Dari namanya saja kita sudah paham, dari situs ini anda bisa belajar bagaimana cara untk menghasilkan uang dari internet.
Untuk anda yang sudah tidak sabar ingin memetik hasil dari online, silahkan anda belajar di situs portal uang ini agar cepat kaya, amiin.
Kesimpulan:
Segala sesuatu ada caranya dan ilmunya, agar tidak tersesat anda harus belajar dari sumber yang baik dan benar.
Setidaknya dari 10 situs diatas yang saya rekomendasikan dapat memandu anda untuk mulai berkarir di dunia blogging dan mulai menghasilkan uang secara online.
Menurut saya ngeblog tidak perlu kulia jika anda gemar membaca dan belajar dari google anda bisa kaya raya dan memiliki ilmu yang tinggi.
Penutup:
Demikian 10 Daftar Situs Terbaik Untuk Belajar Blog Dari Nol Sampai Mahir yang dapat saya bagikan.
Semoga dengan artikel yang saya tuliskan ini menjadi titik terang dari mana anda harus memulai ngeblog dan bagaimana cara ngeblog yang baik dan benar.
Menurut anda, situs no berapa yang paling terbaik?
Atau mungkin punya situs langganan lain yang tidak ada dalam daftar rekoemndasi saya.
mari kita share dan diskusi di kolom komentar..